Advertisement

Universities in Australia with Magister (S2) courses in Teknik Sipil

Filters

Institution Type

Student Population

    We couldn't find any results for this search. Try removing some filters.

Kuliah Master (S2) Jurusan Teknik Sipil di Australia

Haruskah melanjutkan kuliah ke jenjang magister (S2)? Rupanya pertanyaan tersebut biasa di lontarkan oleh sebagian mahasiswa dan mahasiswi lulusan program sarjana, khususnya dari jurusan teknik sipil. Pasalnya, dengan melanjutkan kuliah ke tingkat magister (S2) maka kesempatan untuk meraih sukses bagi para lulusan dari Internasional akan lebih terbuka lebar, terutama dalam bidang teknik. Melanjutkan kuliah pasca sarjana tentunya akan menjadi investasi yang bernilai untuk masa depan kamu.

Tidak hanya para mahasiswa dan mahasiswi yang bisa berkesempatan untuk melanjutkan kuliah di luar negeri dan mengambil program magister, para pekerja yang sudah berpengalaman kerja dalam bidang teknik juga bisa melanjutkan pendidikan magister (S2), untuk karir yang lebih menjanjikan di masa yang akan datang. Syarat utama mendaftar kuliah magister (S2) di Australia adalah sudah lulus kuliah dari program sarjana (S1) di Universitas Australia atau di universitas tempat tinggal asal.

Alasan Kuliah Master (S2) Jurusan Teknik Sipil di Australia

Selain adanya keinginan yang besar untuk meraih masa depan yang lebih baik dengan melanjutkan kuliah ke jenjang (S2) teknik sipil, Para calon mahasiswa dan mahasiswi magister ini memiliki beberapa pertimbangan lainya, untuk melanjutkan study di Australia dengan memilih jurusan yang sama seperti sebelumnya. Berikut beberapa pertimbanganya:

  • Berkesempatan Mendapat Pengalaman Kerja, Working experienced atau pengalaman kerja tentunya merupakan hal yang penting yang harus dimiliki oleh seorang lulusan dari jurusan teknik sipil Australia. Negara Australia juga memudahkan fasilitas bagi para mahasiswa dan mahasiswi untuk mengikuti program magang kerja selama 1 tahun agar mendapatkan pengalaman kerja saat sedang melanjutkan kuliah pasca sarjana di jurusan teknik sipil Australia.
  • Berkesempatan Tinggal dan Menetap di Australia, dengan melanjutkan study pasca sarjana jurusan teknik sipil di Australia, mahasiswa dan mahasiswi akan semakin terarah untuk mendapatkan pekerjaan professional di bidang teknik serta berkesempatan untuk pindah dan menetap di Australia. Hal ini, karena peluang pekerjaan di bidang teknik Australia sangat besar di setiap tahunya.
  • Prospek Pekerjaan Profesional yang menjanjikan , sebagai seorang lulusan pasca sarjana dari jurusan teknik sipil, kamu akan mendapatkan prospek pekerjaan professional yang menjanjikan. Australia merupakan Negara yang mengalami pertumbuhan, terutama dalam bidang penambangan serta sumber daya. Kesempatan ini tentunya tidak boleh dilewatkan oleh para lulusan pasca sarjana jurusan teknik civil.
  • Tawaran Gaji yang Tinggi, Di zaman yang sudah semakin modern ini, para professional insinyur yang lulus dari beberapa universitas Australia di jurusan teknik sipil akan mendapatkan kesempatan untuk bekerja di Australia dengan tawaran gaji yang tinggi dibandingkan pekerjaan lainya. Untuk lulusan teknik rata-rata mendapat gaji AUD $60.705 atau setara dengan Rp. 652 juta per tahunya.
  • Mengambil program Dual Degree, untuk program magister (S2) di beberapa universitas di Australia, ada yang menerapkan sistem double degree, dimana kamu bisa mengambil kuliah dua jurusan yang berkaitan dengan teknik sipil. Dengan begitu, kamu akan mendapat gelar ganda tetapi masih dalam lingkup teknik sipil. Beberapa universitas yang menawarkan sistem kuliah ini seperti Griffith university dan Universitas Teknology Sydney.

Universitas Terbaik Jurusan Teknik Sipil di Australia

Mengindentifikasi universitas terbaik yang menawarkan jurusan teknik sipil tentunya akan memberikan dampak positif untuk prospek kerja kamu di masa depan. Saatnya untuk mengetahui informasi seputar universitas di Australia yang menawarkan jurusan program magister (S2) terbaik jurusan teknik sipil. Berikut beberapa universitas terbaik yang direkomendasikan:

  1. Monash University
  2. University of Melbourne
  3. University of New South Wales
  4. University of Sydney
  5. University of Adelaide
  6. University of Western Australia
  7. Griffith University

Syarat Daftar Program Magister (S2) di Universitas Australia

Hal yang tidak kalah penting untuk dilakukan, ketika akan melanjutkan kuliah magister (S2) di Australia adalah bagaiman syarat masuk yang harus dipenuhi agar bisa diterima di Universitas pilihan dengan jurusan teknik sipil. Secara umum, beberapa universitas akan mewajibkan syarat masuk kuliah seperti berikut :

  • Sudah lulus dari program sarjana (S1) jurusan teknik sipil atau yang relevan dengan teknik sipil seperti teknik lingkungan, dengan dibuktikan melalui izajah dan transkrip nilai
  • Calon mahasiswa dan mahasiswi sudah menguasai  63 % atau minimal 25 point untuk mata kuliah matematika khususnya kalkulus dan liner aljabar dan yang berhubungan dengan mata kuliah jurusan teknik sipil.
  • Memiliki nilai kemampuan bahasa inggris IELTS dengan skor minimal 6.5 hingga 7.0 atau TOEFL PBT minimal skor 577
  • Mengikuti tes GMAT dengan nilai 500 dan memiliki pengalaman bekerja di bidang yang sama (bidang teknik).

Syarat di atas bukan merupakan syarat masuk kuliah di luar negeri yang mutlak, sebab masing-masing universitas memiliki aturan yang berbeda-beda. Untuk informasi seputar syarat masuk kuliah di Australia hubungi tim EasyUni segera.

Biaya Kuliah Program Magister (S2) Jurusan Teknik Sipil di Australia

Australia merupakan salah satu Negara yang menjadi tempat kuliah favorit bagi para calon mahasiswa dan mahasiswi dari Indonesia, yang sudah lulus program sarjana dari berbagai jurusan. Walau begitu, biaya kuliah di Australia cukup tinggi, namun kamu masih bisa mensiasatinya dengan mengikuti program beasiswa yang tersedia atau mungkin memiliki rencana untuk bekerja di bidang teknik sipil  sambil kuliah di Australia.Biaya kuliah program magister (S2) jurusan teknik sipil di beberapa universitas di Australia rata-rata membebankan biaya sebesar AUD$ 30.000 hingga AUD$ 37.000 atau jika dirupiahkan setara dengan Rp. 322 juta hingga Rp. 397 jutaan per tahunya. Biaya kuliah tersebut biasanya belum termasuk biaya tambahan lainya seperti textbook, pajak untuk pelajar, peralatan untuk praktik dan lain sebagainya. Rata-rata waktu kuliah program magister (S2) berlangsung selama 2 tahun. Selengkapnya tentang biaya kuliah di Australia disini.

Prospek Kerja Lulusan  Program Magister (S2) Teknik Sipil di Australia

Lulusan program magister (S2) dari jurusan teknik sipil, memiliki prospek kerja yang luas dan banyak dibutuhkan oleh perusahaan-perusahaan besar di Australia, seperti Aecom Corporation  dan SMEC Australia, yang sesuai bidang tersebut. Selain itu, kamu bisa bekerja sebagai seorang professional di bidang teknik sipil dengan level gaji yang tinggi. Mayoritas lulusan teknik sipil program magister(S2) dapat bekerja sebagai :

  1. Senior Civil Project Engineer
  2. Senior Civil Design Engineer
  3. Civil Engineer Urban Development (property)
  4. Managing Director Consulting Building
  5. Senior Drafter
  6. Dosen di jurusan teknik sipil

Melanjutkan kuliah ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi, tentunya akan memberikan dampak positif untuk kemajuan karir kita, khususnya di bidang teknik sipil. Temukan universitas yang tepat untuk kamu dan perhitungkan biaya kuliah sekarang juga. Kemudian segera hubungi tim EasyUni untuk mendapatkan informasi yang lebih lengkap seputar kuliah di luar negeri.

This website uses cookies to ensure you get the best experience. By using this site, you acknowledge that you have read and understand our Cookie Policy , Privacy Statement and Terms & Conditions .

Maximum 6 courses for comparison!

Chat on WhatsApp

Courses selected for comparison