Cover Image

Kuliah Jurusan Teknik Sipil di Luar Negeri

Ingin menjadi bagian dalam pembangunan berbagai gedung maupun fasilitas umum lainnya untuk kepentingan orang banyak? Jika ya, jurusan teknik sipil bisa menjadi pilihan jurusan perkuliahan yang sesuai dengan minat Anda tersebut.

Apakah Anda memiliki minat terhadap bangunan dan infrastruktur lainnya? 

Teknik sipil merupakan salah satu jurusan fakultas teknik yang banyak peminatnya, baik di Indonesia maupun luar negeri. Hal ini karena tak ada satu negara pun di dunia ini yang tak melakukan pembangunan di negaranya.

Lulusan teknik sipil memiliki prospek kerja yang cerah di masa depan karena ada banyak bidang yang membutuhkan insinyur profesional.

Banyak pula mahasiswa asal Indonesia yang memilih untuk kuliah teknik sipil di luar negeri. Mengapa? Cari tahu alasannya di bawah ini!

Apa itu Jurusan Teknik Sipil?

Secara umum, teknik sipil adalah jurusan yang mempelajari tentang proses merancang, membangun, merenovasi sera mensupervisi berbagai infrastruktur, seperti bangunan gedung, jalan, jembatan, bendungan, bandara dan lainnya.

teknik sipil di luar negeri

Sumber: Jacob Publisher

Dalam jurusan ini Anda akan belajar mengenai bagaimana merancang bangunan yang kuat, aman dan efisien.

Anda juga akan belajar mengenai berbagai unsur-unsur bahan dalam bangunan, seperti kayu, baja, beton, kaca dan sebagainya untuk menentukan bahan mana yang sesuai untuk proyek pembangunan yang dilakukan.

Teknik sipil memiliki peranan besar dalam kehidupan manusia karena dalam membangun sebuah bangunan maupun infrastruktur lainnya harus mempertimbangkan manfaatnya bagi masyarakat, fungsinya dan juga keselamatan pekerja.

Selain itu, teknik sipil juga bertugas untuk pemeliharaan dan perbaikan bangunan jika diperlukan dilihat dari berbagai faktor yang bisa mempengaruhi kondisi dan keselamatan penggunaan bangunan.

Teknik sipil juga dapat melakukan penilaian kelayakan apakah bangunan harus diperbaiki atau dirombak total demi alasan keamanan penggunaannya.

Mata Kuliah yang Akan Dipelajari di Jurusan Teknik Sipil?

Setiap universitas di dunia yang menawarkan perkuliahan di bidang teknik sipil memiliki kurikulum masing-masing, apalagi jika Anda memilih kuliah di luar negeri.

Beda negara, bisa jadi beda teknologi maupun spesialisasi yang tentu bisa berimbas pada mata kuliah yang akan dipelajari selama masa perkuliahan.

Namun umumnya jurusan teknik sipil akan mempelajari hal yang sama. Tahun pertama kuliah teknik sipil biasanya akan dimulai dengan mata kuliah umum, seperti:

  • Matematika

  • Fisika dan Kimia Dasar

  • Pengantar Teknik Transportasi

  • Pemrograman Komputer

  • Struktur Bangunan

  • Statistika dan Probabilitas

  • Pengantar Geologi Teknik

  • Geomatika

  • Mekanika Fluida

  • Teknik Lalu Lintas

  • Ilmu Lingkungan

Memasuki tahun kedua dan seterusnya, mahasiswa akan mempelajari mata kuliah yang lebih spesifik, seperti:

  • Mekanika Teknik

  • Gambar Teknik

  • Struktur Jembatan

  • Teknologi Bahan Bangunan

  • Struktur Beton, Baja & Kayu

  • Hidrologi

  • Hukum yang berhubungan dengan konstruksi

  • Sistem Transportasi

  • Rekayasa Pondasi

  • Manajemen Proyek

  • Rel Kereta Api, Jalan Raya, Terowongan

  • Irigasi Bangunan Air

  • Ilmu Ukur Tanah

  • Mekanika Tanah

  • Software komputer yang digunakan di bidang teknik sipil ( contohnya Staad pro , SAP 2000,  Autocad , eTABS , dan sebagainya)

Spesialisasi Jurusan Teknik Sipil

Ternyata jurusan teknik sipil juga memiliki bidang spesialisasi yang dikhususkan bagi mahasiswa yang ingin menekuni satu bidang.

Hal ini karena teknik sipil mencakup bahasan yang luas yang berhubungan tak hanya dengan konstruksi tetapi juga perencanaan dan pertimbangan lingkungan.

Namun spesialisasi di jurusan teknik sipil ini bisa berbeda antara satu universitas dengan yang lainnya. Setiap negara juga bisa memiliki spesialisasi yang berbeda lho!

Berikut ini ada beberapa spesialisasi bidang peminatan yang bisa dipilih oleh mahasiswa di teknik sipil.

1. Struktural

Spesialisasi ini berfokus pada menganalisis dan merancang struktur bangunan, jembatan dan sebagainya.

2. Geoteknik

Spesialisasi teknik sipil ini bertanggung jawab untuk mempelajari tanah dan memastikannya dapat digunakan sebagai fondasi yang kuat untuk bangunan dan juga jembatan.

3. Lingkungan

Spesialisasi yang satu ini berfokus pada penerapan prinsip-prinsip teknik untuk meminimalkan efek buruk pembangunan terhadap lingkungan.

4. Transportasi

Spesialisasi teknik sipil yang ini berfokus pada merancang dan memelihara fasilitas transportasi, seperti jalan raya, rel kereta api, jalan tol, pelabuhan dan juga bandara untuk memastikan terciptanya pendukung transportasi yang aman.

5. Hidrologi/Hidrolika

Spesialisasi yang ini berfokus pada air; distribusi, penanganan dan pengawasan air. Ilmu ini dapat diterapkan dalam pembangunan berbagai infrastruktur yang berhubungan dengan air, seperti irigasi, drainase kota, pembangunan bendungan, waduk dan juga pelabuhan.

6. Manajemen Konstruksi

Spesialisasi teknik sipil yang satu ini cocok bagi Anda yang ingin menjadi manajer proyek konstruksi. Dalam spesialisasi ini mahasiswa akan mempelajari manajemen dalam pekerjaan konstruksi, seperti pengaturan biaya, waktu pembangunan dan sebagainya.

7. Struktur Bangunan

Spesialisasi yang satu ini akan berfokus pada berbagai bahan bangunan, seperti kayu, baja, beton, kaca dan lain sebagainya. Fokus ini akan membantu mahasiswa mengetahui sifat bahan bangunan mana yang cocok dipakai untuk sebuah proyek konstruksi.

Mengapa Pilih Kuliah Teknik Sipil di Luar Negeri?

Bagi Anda yang sedang memilih jurusan untuk melanjutkan studi ke luar negeri, teknik sipil bisa jadi pilihan tepat bagi Anda yang tertarik dengan hal-hal yang berhubungan dengan konstruksi infrastruktur.

Mengapa kuliah teknik sipil di luar negeri? Tanpa merendahkan kualitas universitas dalam negeri, berikut 5 alasan yang sering jadi alasan mengapa banyak pelajar yang memilih melanjutkan studi ke luar negeri.

1. Termasuk Bidang STEM

Teknik sipil masuk dalam salah satu bidang STEM yang sangat vital untuk perkembangan berbagai sektor. STEM adalah singkatan dari Science, Technology, Engineering & Mathematics yang memiliki transferable skills yang selalu dibutuhkan di semua sektor.

Lulusan STEM sangat dicari di negara-negara besar, seperti Amerika, Inggris dan Australia.

2. Kualitas Pendidikan

Bukan rahasia lagi jika universitas di luar negeri memiliki standar pendidikan terbaik. Hal ini semakin sempurna dengan dukungan berbagai fasilitas lengkap, seperti laboratorium lengkap untuk praktek dilengkapi peralatan canggih.

Hal ini tentu akan semakin membantu mahasiswa untuk belajar dengan baik dan lebih siap bekerja ketika lulus kuliah.

3. Kesempatan Magang & Pertukaran Pelajar

Universitas di luar negeri biasanya menjalin kerjasama dengan universitas di negara lain yang memberi kesempatan pertukaran pelajar internasional hingga magang di perusahaan konstruksi asing.

Selain memberi pengalaman kerja, magang juga memungkinkan mahasiswa memiliki koneksi profesional yang berguna saat mencari pekerjaan nantinya.

4. Inspirasi Konstruksi Modern

Ada begitu banyak bangunan dan konstruksi modern lainnya di luar negeri yang sangat berguna untuk menginspirasi mahasiswa untuk mempelajari teknik dan teknologi terbaru dalam hal pembangunan.

Mahasiswa pun punya lebih banyak akses ke berbagai literatur maupun jurnal imiah yang berhubungan dengan teknik yang tentunya akan meningkatkan kompetensi mahasiswa.

5. Banyak Lapangan Kerja

Pembanguan berbagai infrastruktur di berbagai negara terus dilakukan. Di dalam negeri pun pembangunan terus dilakukan yang tentu saja membutuhkan banyak profesional lulusan teknik sipil.

Hasilnya, lulusan teknik sipil tidak akan kesulitan dalam mencari pekerjaan setelah lulus kuliah nantinya. Selain itu bidang yang bisa menjadi pilihan karir pun sangat banyak!

Negara Terpopuler Pelajar Indonesia untuk Kuliah Teknik Sipil

Untuk pelajar Indonesia yang memiliki rencana melanjutkan kuliah teknik sipil di luar negeri, baik untuk jenjang S1 maupun S2, ada negara-negara populer yang jadi tujuan pelajar Indonesia lho.

Negara-negara berikut ini banyak dijadikan tujuan kuliah jurusan teknik sipil karena menawarkan program yang lebih beragam, sertifikasi internasional. Kurikulum yang berorientasi karir, kesempatan melakukan penelitian dan juga prospek kerja.

Berikut adalah informasi tentang negara tersebut beserta universitas favoritnya.

universitas tsinghua untuk jurusan teknik sipil arsitekturnya

1. Amerika Serikat

Bukan rahasia lagi jika Amerika Serikat menjadi salah satu negara favorit mahasiswa asal Indonesia untuk melanjutkan pendidikan. Untuk jurusan teknik sipil pun bukan sebuah pengecualian!

Sebagai salah satu negara maju di dunia, sistem infrastruktur di Amerika Serikat telah begitu maju dengan berbagai teknologi terkini yang juga menghasilkan bangunan / infrastruktur lainnya yang begitu modern, fungsional dan estetis.

Tak heran jika universitas terbaik dunia untuk teknik sipil berasal dari Amerika Serikat, yaitu Massachusetts Institute of Technology (MIT).

Selain itu universitas terbaik di Amerika Serikat yang menawarkan perkuliahan di bidang teknik sipil sudah terakreditasi oleh badan khusus untuk jurusan ini.

Di Amerika sendiri, jurusan teknik sipil memiliki paling tidak empat akreditasi yang berhubungan dengan teknik sipil yang harus diperhatikan ketika memilih universitas di Amerika, yaitu:

2. Australia

Negara tetangga Indonesia ini juga menjadi tujuan favorit mahasiswa asal Indonesia untuk melanjutkan kuliah.

Khusus di bidang teknik sipil, Australia menawarkan perkuliahan di universitas-universitas terbaik di negaranya. Seperti misalnya The Australian National University, The University of Sydney dan Queensland University of Technology (QUT).

3. Jerman

Negara-negara di Eropa dikenal memiliki infrastruktur dengan gaya klasik dan juga modern yang begitu memikat. Salah satunya adalah Jerman yang banyak jadi tujuan mahasiswa Indonesia untuk mengambil kuliah di bidang teknik sipil.

Jerman juga memiliki banyak sekali universitas kelas dunia yang menawarkan perkuliahan di bidang teknik sipil, seperti misalnya Technical University of Munich, RWTH Aachen University, University of Stuttgart dan Technical University of Berlin.

4. Korea Selatan

Negara yang satu ini juga menjadi negara favorit pelajar Indonesia untuk melanjutkan pendidikan dengan mengambil jurusan teknik sipil lho!

Sebagai salah satu negara dengan pertumbuhan ekonomi dan perkembangan teknologi yang modern, Korea Selatan menawarkan banyak potensi bagi Anda yang tertarik mempelajari teknik sipil di negara ini.

Universitas di Korea Selatan pun banyak yang menawarkan perkuliahan di jurusan teknik sipil, seperti misalnya Seoul National University dan KAIST (Korea Advanced Institute of Science & Technology).

5. China

Masih di kawasan Asia, China juga masuk dalam tujuan kuliah teknik sipil untuk mahasiswa asal Indonesia. Tak dipungkiri jika perkembangan teknologi dan juga pembangunan di negara dengan luas wilayah yang besar ini begitu pesat.

Penggunaan bahan, teknologi serta desain bangunan yang futuristik memberikan banyak potensi bagi Anda yang ingin belajar teknik sipil.

Universitas di China yang menawarkan perkuliahan di jurusan teknik sipil pun ada banyak, seperti misalnya Tsinghua University dan Peking University.

Prospek Kerja Lulusan Jurusan Teknik Sipil

pekerjaan teknik sipil di luar negeri

Sumber: Chandler Mecleod

Seperti disebutkan di atas, lulusan teknik sipil memiliki banyak sekali peluang kerja di masa depan. Hal ini sejalan dengan kebutuhan pembangunan infrastruktur yang tak akan pernah berhenti di mana pun.

Hal ini menciptakan banyak lowongan pekerjaan untuk lulusan jurusan ini, baik di dalam maupun luar negeri.

Beberapa contoh pekerjaan yang bisa ditekuni oleh lulusan teknik sipil di antaranya adalah sebagai berikut:

  • Insinyur Konstruksi

  • Kontraktor Konstruksi Bangunan

  • Insinyur Struktur

  • Insinyur Sumber Daya Perairan

  • Insinyur Pemeliharaan Bangunan

  • Site Engineer / Manager

  • Drafter

  • Estimator

  • Manajer Konstruksi

  • Konsultan Konstruksi

  • Surveyor

  • Project Manager

  • PNS di badan / dinas yang berhubungan dengan pembangunan infrastruktur, seperti Bina Marga, Kementerian ESDM, Dinas Tata Kota dan sebagainya

Universitas Terbaik untuk Kuliah Teknik Sipil di Luar Negeri

Memiliki rencana kuliah teknik sipil di luar negeri untuk jenjang S1 maupun S2? Ada baiknya pilihlah universitas terbaik dunia untuk kesempatan belajar dan berkarir yang lebih baik di masa depan.

Dilansir dari QS World University Rankings 2018 berikut ini adalah top 10 universitas terbaik di dunia untuk jurusan teknik sipil.

1. Massachusetts Institute of Technology (MIT)

2. University of Cambridge

3. Imperial College London

4. Delft University of Technology

5. Tsinghua university

6. National University of Singapore

7. University of California, Berkeley (UCB)

8. Stanford University

9. Politecnico di Milano

10.  The Hong Kong Polytechnic University

Sementara itu, dari website yang sama, berikut top 10 universitas terbaik di Asia untuk jurusan teknik sipil di tahun 2018.

1. Tsinghua University

2. National University of Singapore

3. The Hong Kong Polytechnic University

4. The University of Hong Kong

5. The University of Tokyo

6. Kyoto University

7. KAIST - Korea Advanced Institute of Science & Technology

8. Nanyang Technological University

9. Seoul National University

10.  the Hong Kong University of Science and Technology


 

Sudah siap untuk kuliah teknik sipil di luar negeri? Mulai rencanakan dari sekarang dan jangan ragu untuk menghubungi EasyUni jika Anda memiliki pertanyaan atau butuh referensi lebih banyak mengenai jurusan ini.

Advertisement

This website uses cookies to ensure you get the best experience. By using this site, you acknowledge that you have read and understand our Cookie Policy , Privacy Statement and Terms & Conditions .

Maximum 6 courses for comparison!

Chat on WhatsApp

Courses selected for comparison