Cover Image

Kuliah Teknologi Pangan di Australia

Pernah penasaran bagaimana makanan dan minuman yang Anda temukan di supermarket maupun pasar bisa dikemas sedemikian rupa hingga sampai ke tangan konsumen? Sering merasa takjub dengan perkembangan produk makanan dan minuman di tanah air maupun dunia?

jurusan teknologi pangan di australia

Jika ya, kuliah teknologi pangan bisa jadi pilihan tepat bagi Anda yang ingin melanjutkan pendidikan. Ingin kuliah di luar negeri dan mengambil jurusan ini?

Australia bisa jadi negara yang pas untuk Anda yang tertarik kuliah teknologi pangan.

Apa Itu Jurusan Teknologi Pangan?

Secara umum, teknologi pangan merupakan aplikasi dari ilmu pangan untuk penggunaan berbagai bahan pangan yang aman dan juga bernutrisi, pemrosesan, pengawetan, pengemasan hingga distribusi produk pangan dan memastikan produk akhir aman dan bergizi untuk dikonsumsi.

tentang jurusan teknologi pangan

Dalam jurusan ini Anda akan mempelajari komponen biologis dan juga kimiawi dalam makanan dan minuman kemasan yang dapat menimbulkan efek bagi tubuh manusia.

Selain itu, jurusan ini juga akan mempelajari berbagai teknologi pemrosesan, pengawetan, pengemasan, penyimpanan hingga produk tersebut sampai ke konsumen. Gizi dan nutrisi pangan juga akan dipelajari, lho!

Lulusan jurusan teknologi pangan tak hanya bisa berkarir di industri makanan dan minuman, tetapi juga bisa menjadi pencipta produk terbaru hingga mengembangkan sendiri bisnis berdasarkan produk yang dibuat.

Jurusan ini akan sangat menarik, terutama bagi Anda yang memiliki ketertarikan dalam hal pangan, gizi dan juga teknologi.

Mata Kuliah Apa Saja yang Dipelajari di Jurusan Teknologi Pangan?

Setiap universitas yang menawarkan perkuliahan di bidang teknologi pangan tentu memiliki kurikulum masing-masing, apalagi jika Anda memilih kuliah di luar negeri.

Beda negara, bisa jadi beda teknologi maupun regulasi yang mengatur teknologi pangan yang tentu berimbas pada mata kuliah yang akan dipelajari selama perkuliahan.

Namun umumnya jurusan teknologi pangan akan mempelajari hal yang sama.

Di tahun pertama biasanya Anda akan belajar ilmu dasar dalam lingkup teknologi pangan, seperti:

  • Fisika Dasar

  • Biologi Dasar

  • Kimia Organik

  • Kimia Analitik

  • Kimia Fisik

  • Mikrobiologi Dasar

  • Teknik

  • Biokimia Pangan Dasar

  • Karakteristik Bahan Pangan

  • Peraturan Pangan

Setelah itu Anda akan mempelajari mata kuliah yang lebih khusus mengenai teknologi pangan. Seperti

  • Mikrobiologi Pangan

  • Kimia Pangan

  • Prinsip Teknik Pangan

  • Teknologi Fermentasi Pangan

  • Keamanan dan Sanitasi Pangan

  • Teknologi Pengolahan Pangan

  • Jaminan Mutu Pangan

  • Teknologi Pengemasan dan Penyimpanan

  • Evaluasi Biologis Komponen Pangan

  • Teknologi Pengalengan Pangan

  • Manajemen Industri

  • Kewirausahaan

Seperti terlihat di atas, jurusan teknologi pangan tak melulu belajar mata kuliah yang berhubungan dengan IPA, tetapi juga manajemen dan kewirausahaan karena jurusan ini juga membahas proses pembuatan produk pangan, pengemasan hingga distribusi ke konsumen.

Mengapa Pilih Kuliah Teknologi Pangan di Australia?

Ada banyak alasan yang mendasari mengapa banyak pelajar Indonesia yang memilih melanjutkan kuliah ke Australia, khususnya mengambil jurusan teknologi pangan.

Berikut ada beberapa alasan penting mengapa memilih kuliah teknologi pangan di Australia bisa menjadi salah satu pilihan terbaik untuk karir cemerlang di masa mendatang.

1. Akses ke fasilitas kelas dunia

Australia dikenal memiliki sistem pendidikan yang diakui dunia. Universitasnya pun dilengkapi dengan berbagai fasilitas hingga lab canggih untuk mendukung kegiatan perkuliahan.

Tak terkecuali dengan universitas yang menawarkan perkuliahan di bidang teknologi pangan.

Tak hanya laboratorium maupun ruang praktek, jurusan ini juga biasanya dilengkapi fasilitas lab riset lengkap dengan peralatan pendukung terbaik untuk mendukung pembelajaran, mulai dari pemrosesan pangan, bioteknologi hingga peralatan & teknologi produksi pangan terbaru.

pelajaran laboratorium untuk jurusan teknologi pangan
Sumber: Pixabay

2. Kesempatan Magang

Untuk ilmu praktis, mahasiswa di Australia mendapatkan kesempatan magang di industri terkait jurusan yang diambil, tak terkecuali untuk mahasiswa teknologi pangan.

Anda akan mendapat kesempatan untuk terjun langsung ke industri pangan selama masa perkuliahan, termasuk di antaranya tugas lapangan, magang hingga penempatan kerja untuk keperluan kelas.

Universitas di Australia biasanya memiliki kerjasama dengan pelaku industri untuk memastikan para mahasiswa dan lulusannya familiar dengan industri pangan saat ini dan teknologi serta peralatan yang digunakan saat ini sehingga sudah siap bekerja saat lulus nanti.

3. Pertukaran pelajar internasional

Universitas di Australia biasanya menjalin kerjasama dengan banyak universitas di dunia, terutama di negara-negara Commonwealth yang memungkinkan mahasiswa mendapat kesempatan untuk pertukaran pelajar di universitas lain di penjuru dunia.

Hal ini tentu akan memberi pengalaman serta kemampuan baru bagi mahasiswa untuk memahami industri pangan dunia dengan lebih baik, sumber ilmu yang lebih luas dan mengembangkan jaringan profesional yang berguna nantinya.

4. Akreditasi dan pengakuan profesional

Lulusan dari universitas Australia yang menawarkan perkuliahan di bidang teknologi pangan dapat mendaftar sebagai anggota di Australian Institute of Food Science and Technology (AISFT), badan non profit nasional yang mewakili individu dari semua industri di sektor ilmu teknologi pangan.

Lembaga ini berfungsi sebagai perkumpulan lulusan di bidang teknologi pangan yang secara rutin mempublikasikan teknologi pangan terbaru, hasil riset mendalam, menjadi jembatan antara pemerintah hingga pelaku bisnis serta pengembangan karir bagi anggotanya.

5. Industri pangan yang terus berkembang

Tidak dipungkiri jika pangan sebagai salah satu kebutuhan pokok manusia terus mengalami perkembangan untuk menghadirkan produk yang sesuai kebutuhan konsumen dan juga terjaga nutrisi dan kandungannya serta sesuai regulasi pemerintah.

Hal ini membuat jurusan teknologi pangan memiliki banyaks ekali prospek kerja yang bisa dilakoni saat lulus.

Sebagai lulusan dari Australia, tentu ada nilai jual lebih bagi diri sendiri saat melamar pekerjaan, bukan?

Berapa biaya kuliah di Australia?

Biaya kuliah memang selalu menjadi faktor penting saat memutuskan kuliah di luar negeri.

Nah, bagi Anda yang ingin kuliah di Australia, Anda harus tahu berapa uang kuliah di Australia.

Biaya yang harus dibayar untuk jenjang pendidikan S1 hingga S2 tergantung pada universitas yang dipilih dan juga berbagai program grant yang mungkin tersedia untuk mahasiswa asing di Australia.

Berikut ini merupakan perkiraan rata-rata biaya kuliah di Australia untuk program gelar sarjana (S1) dan pascasarjana (S2) bagi mahasiswa asing yang dikumpulkan dari berbagai sumber:

Kualifikasi Dalam AUD (per Tahun) dalam IDR (per Tahun)
S1 AUD 15.000 - 33.000 Rp 160 juta - 350 juta
S2 AUD 20.000 - 37.000 Rp 215 juta - 400 juta

Namun perlu diperhatikan pula untuk selalu menanyakan detail biaya kuliah di universitas tujuan agar semuanya jelas.

Universitas Terbaik di Australia untuk Kuliah Teknologi Pangan

Kuliah ke luar negeri tentunya akan menghabiskan banyak dana dan akan sia-sia jika Anda tidak memilih kuliah di universitas terbaik untuk jurusan Anda.

Memilih universitas terbaik sangat penting untuk proses belajar dan juga karir di masa depan.

Australia sendiri memiliki banyak sekali universitas bergengsi kelas dunia yang menawarkan perkuliahan di jurusan teknologi pangan.

Berikut adalah 5 universitas terbaik di Australia yang menawarkan perkuliahan teknologi pangan yang bisa Anda pilih.

1. The University of Sydney

penampakan kampus university of sydney di australiaUniversitas yang menyandang gelar universitas #1 di Australia ini merupakan universitas pertama di Australia ini telah berdiri sejak tahun 1850 yang merupakan Sandstone University; universitas-universitas tertua di Australia yang sudah berdiri sejak era kolonialisme.

Universitas ini juga masuk dalam list universitas terbaik dan bergengsi di Australia dan menawarkan perkuliahan di bidang Human Nutrition dan Molecular Biotechnology.

Selain itu, menurut 2019 QS Graduate Employability Rankings, The University of Sydney berada di posisi 4 yang menandakan tingginya angka lulusan universitas ini yang diterima bekerja setelah lulus kuliah.

2. The University of Melbourne

university of melbourne untuk jurusan teknologi pangan

Universitas yang masuk dalam kategori Sandstone University ini telah berdiri sejak tahun 1853 dan tentu saja masuk dalam daftar universitas bergengsi dan top di Australia.

Universitas ini juga masuk dalam list universitas terbaik dan bergengsi di Australia dan menawarkan perkuliahan di bidang Food Science.

Menurut 2019 QS Graduate Employability Rankings, The University of Melbourne berada di posisi 6 yang merupakan indikator jika lulusan dari universitas ini hampir semuanya diterima bekerja setelah lulus.

3. The University of Queensland

university of queensland untuk jurusan teknologi pangan

Universitas negeri yang terletak di Queensland ini telah berdiri sejak tahun 1909 dan termasuk salah satu universitas Sandstone, sama seperti University of Sydney dan University of Melbourne.

Universitas yang juga masuk dalam kategori universitas terbaik dan bergengsi di Australia ini menawarkan perkuliahan di bidang teknologi pangan dan bioinformatics untuk jenjang S1 hingga S3.

Untuk program undergraduate atau S1, University of Queensland (UQ) menawarkan program Bioinformatics dengan pilihan jurusan diantaranya chemical biotechnology, microbial biotechnology, plant technology dan sebagainya.

Sementara itu untuk program Biomedical Science, terdapat jurusan Food Science dan Technology yang bisa dipilih.

Biotechnology juga tersedia untuk S2 maupun S3. Tak heran jika UQ termasuk salah satu universitas dengan hasil riset di bidang teknologi, pendidikan dan juga pangan.

4. The University of New South Wales (UNSW Sydney)

kampus UNSW di sydney australia

Universitas terbaik di Australia urutan ke-4 ini merupakan salah satu universitas top dan bergengsi Australia yang menawarkan perkuliahan di bidang teknologi pangan di bawah fakultas science bernama School of Biotechnology and Biomolecular Science.

Fakultas ini merupakan salah satu pusat riset ilmiah dan pembelajaran terbesar dan bergengsi di Australia.

Fakultas di UNSW Sydney ini berfokus pada bioteknologi, biochemistry, genetika, mikrobiologi, environmental microbiology, medical microbiology, molecular biology dan immunology yang tentu saja berhubungan dengan teknologi pangan.

5. RMIT University

universitas RMIT di australia yang terbaik jurusan teknologi panganRMIT merupakan salah satu universitas terbaik di Australia di bidang teknologi dan riset pangan serta institut riset yang komprehensif.

Universitas yang berlokasi di Melbourne ini menawarkan jurusan Food Technology and Nutrition yang merupakan jurusan khusus yang menawarkan program perkuliahan yang lebih banyak dihabiskan di laboratorium dan Bundoora-based pilot plan untuk melakukan percobaan produksi dan pengembangan produk.

Selain itu, RMIT juga memiliki Food Research and Innovation Centre yang dilengkapi perlengkapan canggih kelas dunia yang bisa digunakan untuk riset berbagai jenis bidang yang berhubungan dengan produksi pangan.

Apa Saja Prospek Kerja Lulusan Jurusan Teknologi Pangan?

Seperti telah disebutkan di atas, jurusan teknologi pangan memiliki banyak peluang kerja di berbagai industri karena jurusan ini berhubungan dengan proses produksi hingga distribusi produk pangan.

Beberapa contoh pekerjaan yang bisa ditekuni oleh lulusan teknologi pangan di antaranya adalah sebagai berikut:

  • Quality Control/Pengendalian Mutu

  • Konsultan Pangan dan Gizi

  • Pengembangan Produk / R&D dept

  • Food Scientist

  • Production Management

  • Food Microbiologist

  • Wirausaha/ Pengusaha Pangan


Sudah siap untuk kuliah teknologi pangan di Australia? Mulai rencanakan dari sekarang dan jangan ragu untuk menghubungi EasyUni jika Anda memiliki pertanyaan atau butuh referensi lebih banyak mengenai jurusan ini.

Advertisement

You might be interested in...

Advertisement

This website uses cookies to ensure you get the best experience. By using this site, you acknowledge that you have read and understand our Cookie Policy , Privacy Statement and Terms & Conditions .

Maximum 6 courses for comparison!

Chat on WhatsApp

Courses selected for comparison